PT. Security Guards Indonesia (SGI) berulang tahun yang ke 14 Tahun

PT. Security Guards Indonesia pada 30 Juni 2023 genap sudah berusia 14 tahun, perjalanan yang cukup panjang untuk sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa. Lika liku telah dilaluinya ada bagian dari perjalanan yang tidak mudah untuk dilewatinya.

Berkat kegigihan seorang pemimpin sekaligus pemilik perusahaan yang lebih di kenal sebagai Direktur Utama Bp. Wibisono Koesdiarto telah mampu membuat inovasi inovasi didalam perusahaannya dengan support Team manajemen yang solid dan berani bersaing dengan perusahaan lainnya sehingga SGI mampu berdiri kokoh sampai saat ini.

Photo bersama usai Syukuran ulang tahun PT. SGI ke 14
Sebagai perusahaan pasti pernah merasakan masa sulit tapi dengan semangat yang pantang menyerah PT. SGI kini telah dapat melewati semuanya. Masa pandemi yang lalu adalah situasi yang berat dimana banyak perusahaan yang tidak mampu untuk bertahan, tapi SGI dengan sekuat tenaga tetap maju dan terus bangkit dan terus berdiri.

Berkat Rahmat Tuhan yang maha Esa dan Do’a dari semua pihak yang terkait PT. SGI kini bukan saja sebagai salah satu perusahaan penyedia jasa keamanan dan Konsultan Keamanan saja namun kini PT. SGI telah melengkapi diri sebagai perusahaan diantaranya, SGI Human Resources Outsourcing Vendor, SGI Facility Service dan SGI Parking Sistem yang mana telah siap bekerjasama dengan perusahaan besar dan Perusahaan Pengembang .

Disela peringatan ulang tahun PT. SGI yang jatuh pada 30 Juni 2023 dan di selenggarakan penuh dengan kesederhanaan Direksi PT. SGI menyampaikan beberapa pesan sebagai berikut,

Direksi PT. SGI menyampaikan pesan pesan saat Syukuran ulang tahun PT. SGI ke 14
“Para pengguna jasa, Mitra usaha, Rekanan serta seluruh karyawan SGI dimanapun berada.
Tahun ini, kita merayakan ulang tahun perusahaan ke-14. Merupakan suatu kebanggaan dan kehormatan untuk berada di perusahaan dengan karyawan yang penuh komitmen, memiliki semangat tinggi serta memiliki loyalitas dan jiwa korsa yg tinggi. Untuk itu saya berhutang budi atas semuanya itu.

Terlepas dari tantangan yang dihadapi dalam dua atau tiga tahun terakhir ini, dikarenakan situasi perekonomian akibat dampak situasi dan kondisi global maupun dalam negeri, dampak akibat wabah Corona, serta situasi persaingan usaha lainnya. kami dapat terus eksis dan mengeratkan hubungan dengan para mitra pengguna jasa yang berkomitmen untuk melewati kesulitan ini bersama-sama. SGI tetap setia pada kesepakatan dan komitmen, dengan terus memberikan tanggung jawab, memberikan solusi dan masukan-masukan inovatif kepada para pengguna jasa agar dapat lebih memberikan kenyamanan, keamanan dan ketenangan pikiran.

Bersama-sama, kami telah mampu mencapai pertumbuhan yang baik dengan terus memperkuat fondasi di bidang Operasional, pengelolaan SDM serta Keuangan. Adalah sangat membanggakan juga untuk dapat merayakan ulang tahun yang ke 14, di saat Indonesia terus melanjutkan upaya pemulihan dan pertumbuhannya. Kami bangga dan siap memperjuangkan himbauan pemerintah untuk mendukung dengan membuka lapangan kerja yang luas.

Di usia yang menginjak tahun ke 14, SGI tidak hanya bergerak dalam bidang Usaha Jasa Pengamanan saja, seperti Jasa Pengadaan tenaga Keamanan, Jasa Pelatihan tenaga keamanan, Jasa Konsultasi Keamanan. Akan tetapi saat ini Perusahaan kami, juga mengambangkan usaha menjadi Perusahaan Alihdaya (Human Resources Outsourcing Vendor), yang menangani outsourcing dalam bidang tenaga kerja lainnya, selain Jasa Keamanan. Perkembangan lainnya adalah saat ini SGI, telah ditunjuk oleh ASQI (Asosiasi Service Quality Indonesia) dan LSP MPI sebagai mitra TUK (Tempat Uji Kompetensi) untuk bidang Sertifikasi Kompetensi dalam bidang Pelayanan (Service Quality). Kegiatan usaha baru lainnya adalah mengembangkan usaha dalam bidang Facility Services, antara lain bidang layanan Industri Perparkiran (Parking Services), Jasa Kebersihan ( Cleaning Service) dan Building Maintenance.

Tidak hanya itu, mengikuti perkembangan teknologi internet berdampak pada perubahan kegiatan jurnalistik yang melibatkan perubahan pada Media komunikasi, dengan tujuan agar lebih inovatif dan efesien dalam upaya memberikan kesan pada pembaca khususnya dalam dunia keamanan, maka SGI juga mulai masuk dalam kegiatan Digital Informasi tersebut melalui hadirnya SGI Media Network, yang saat ini telah menjalankan kegiatan antara lain dengan menerbitkan informasi keamanan terkait dengan berita-berita keamanan tanah air dan dunia. Dan menyampaikan tulisan/artikel tentang pengetahuan dunia Keamanan, serta masih banyak rencana pengembangan kegiatan usaha lainnya.

Dengan bermodalkan dan fokus pada Semangat melayani, dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab dan dilaksanakan dengan tulus terhadap pengguna/pemakai jasa perusahaan, konsumen, masyarakat dan karyawan. Serta semangat melindungi para pengguna jasa, mitra usaha, konsumen. Maka saya yakin kegiatan usaha ini akan terus maju dan berkembang.

Perjalanan sukses ini tidak mudah diraih begitu saja. Dibutuhkan keberanian, semangat, kesigapan, kecepatan, kekuatan, ketekunan, Komunikasi yang baik, serta Fokus pada tujuan, maka kesuksesan akan kita raih bersama.

“Keluarga Besar SGI itu ibarat sapu lidi, maka setiap lidi haruslah bersih, setiap lidi harus kuat, setiap lidi harus lurus, yang batang-batang lidi tersebut akan diikat dengan satu semangat kesatuan dan kerjasama yang kuat..”
Akhir kata, dari lubuk hati yang paling dalam, terima kasih kepada pelanggan kami, yang terus menaruh kepercayaan kepada kami. Kami tidak akan goyah untuk memberikan solusi terbaik memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua pelanggan dan pihak yang bermitra dengan kami. Juga kepada seluruh karyawan, Staff dan Pimpinan SGI. Mari kita terus mengembangkan masa depan bersama yang lebih baik “.

Anda mungkin juga suka...