Home / Berita / Tips Aman Ketika Libur LebaranTips Aman Ketika Libur LebaranPosted on March 26, 2025 by Sgi GuardOleh: Faukal HasanTips Meninggalkan Kantor Sebelum Liburan Lebaran1. Buat daftar list pekerjaan yang belum selesaiKerjakan Pekerjaan yang mendesak/urgent sebelum libur lebaran agar tidak terjadi penundaan dan buat daftar pekerjaan yang akan dikerjakan setelah libur lebaran agar tidak terlupakan pekerjaan yang sebelumnya2. Bersihkan meja dan area kerjaJangan buru-buru ketika anda akan libur lebaran, bersihkan meja kerja sebelum ditinggalkan amankan barang-barang yang dianggap penting3. Rapikan dokumen kerjaRapikan dan simpan yang benar catatan atau data yang penting ditempat yang aman dan mudah aksesnya seperti dilaci yag dapat terkunci dan data ke keserver/cloud untuk menghindari komputer terkena virus, backup jika diperlukan4. Singkirkan sisa makanan dan minuman yang bisa membusuk dan mengundang binatang.Buang dan bersihkan makanan yang tersimpan dimeja kerja agar hama tikus tidak merusak peralatan, komputer dan dokumen ketika ditinggalkan5. Matikan alat elektronik untuk menghemat dan menghindari resiko kehilangan data ataupun bahaya kebakaranHal ini perlu dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti contoh hubungan pendek arus listrik yang mengakibatkan kebakaran.6. Copot dari stop contact peralatan listrikPeralatan electronik yang ditinggalkan dicabut power listriknya untuk menghindari kerusakan atau kebakaran yang diakibatkan karna masalah listrik7. Melakukan pemeriksaan ruangan secara keseluruhan sehubungan dengan keamanan dan bahaya kebakaranPastikan semua area baik didalam maupun diluar ruangan sudah aman tidak ditemukan kondisi yang berbahaya, kunci pintu dan titipkan ke Security7. Instalasi Hydrant Selalu ReadyPastikan bahwa instalasi hydrant ready to used (selalu siap digunakan). Cek equipment hydrant seperti pompa harus standby tidak boleh mati, Hose, Nozzle dan Valve available8. Peralatan APAR Selalu ReadyPastikan APAR dalam kondisi baik, laporkan ke SHE jika digunakan dan akses aman tidak terhalang oleh barang material9. Sistem Deteksi Kebakaran otomatis dengan fire alarm dan detector Selalu ReadyPastikan instalasi detector dan alarm kebakaran dapat berfungsi mendeteksi adanya potensi dini terjadinya kebakaran10. AmbulanceDriver ambulance harus standby 24 jam selama libur lebaran karena masih ada aktivitas di area produksi untuk menangani keadaan darurat kecelakaan11. Penerangan SecukupnyaPeriksa lampu penerangan agar selalu hidup saat dibutuhkan dan untuk menghemat listrik nyalakan lampu penerangan pada area yang prioritas saja seperti penerangan jalan dan tempat yang lainnya.12. Material Mudah Terbakar / Bahan Kimia yang lainnyaPastikan penyimpanan material yang mudah terbakar / bahan kimia yang lain yang berbahaya telah tersimpan dengan aman dan jauh dari potensi kebakaran atau bahaya yang lainnya. Cek MSDS untuk penanganan yang lebih detail.13. Koordinasikan dengan Tim SecuritySebelum meninggalkan kantor saat libur lebaran sebaiknya berkoordinasi dengan pihak security agar hal – hal yang perlu diperhatikan dan dijaga oleh tim security agar dapat dijalankan dan terjaga saat tempat kerja ditinggalkan.14. BerdoaJangan lupa berdoa untuk selalu diberikan keselamatan dan perlindungan dari Tuhan YMESemoga tulisan ini bermanfaat. Terima kasih.